MULAILAH DARI PERUBAHAN YANG KECIL!

Melakukan sebuah perubahan perilaku dalam kehidupan merupakan hal yang menantang. Manusia, secara alamiah, cenderung menolak perubahan kerana hal tersebut memberikan ketidaknyamanan. Meskipun demikian, Anda dapat menyadari ataupun disadarkan oleh orang lain bahwa perlu ada perubahan dalam hidup Anda.

Bersikap terbuka dan menerima perlunya perubahan pada aspek tertentu di hidup Anda sangat diperlukan sebagai langkah pertama untuk mengembangkan kebiasaan baru. Saat seseorang telah memutuskan untuk mengubah kebiasaannya, janganlah langsung berfokus pada tujuan akhir dari perubahan yang akan dilakukan. Persiapan yang matang diperlukan guna mencapai keberhasilan perubahan yang dilakukan. Melakukan refleksi diri sederhana dapat dilakukan dalam proses persiapan. Pahamilah apa penyebab munculnya perilaku yang ingin diubah. Anda juga perlu mempersiapkan perilaku pengganti yang bisa diterapkan  sebelum menghentikan kebiasaan tertentu. Persiapkan juga alat bantu yang diperlukan untuk membantu Anda memodifikasi perilaku yang diinginkan. Dengan persiapan yang matang sebelum melakukan perubahan, maka tingkat kesuksesan perubahan yang dilakukan dapat meningkat.

Selanjutnya, Anda perlu menyadari dan menerima bahwa perubahan yang akan dilakukan merupakan proses yang sulit dan seringkali memerlukan waktu yang panjang. Oleh karena jalan yang akan ditempuh baru dan berbeda, seringkali muncul keinginan untuk kembali ke jalan lama yang lebih mudah. Namun, Anda harus tetap bertahan hingga terbiasa dengan kebiasaan baru tersebut. Anda perlu meyakinkan diri bahwa Anda mampu untuk melakukan perubahan karena otak manusia memiliki kemampuan untuk berubah dengan menyesuaikan struktur serta fungsi nya (neuroplasticity).

Perubahan yang berlangsung seringkali terasa berat dan melelahkan. Memberikan apresiasi atas setiap langkah kecil yang telah berhasil dapat meningkatkan rasa kepercayaan diri Anda sehingga perubahan yang sedang  dilakukan menjadi lebih realistis untuk dicapai. Membagi tujuan perubahan yang besar menjadi tugas-tugas kecil yang lebih sederhana dapat membantu mengurangi stres yang muncul saat melakukan perubahan perilaku. Perubahan secara microdosing memiliki tingkat keberhasilan yang lebih tinggi karena hal tersebut memberikan kesempatan bagi otak dan tubuh untuk melakukan perubahan secara perlahan. Langkah kecil yang dilakukan dalam proses perubahan kebiasaan dapat berdampak lebih besar dan bertahan lebih lama.

Pada tahap awal perubahan perilaku sulit untuk melihat tujuan akhir yang diinginkan sehingga dibutuhkan kesabaran yang besar dalam mengubah sebuah kebiasaaan. Harapan dan keyakinan perlu terus dimunculkan pada setiap perubahan kecil yang berhasil dicapai. Anda perlu memiliki keyakinan bahwa hasil yang manis akan didapatkan diakhir proses panjang yang sedang dijalani. Saat tujuan akhir Anda sudah mulai terlihat, Anda akan merasa senang dan bangga dengan diri Anda. Disisi lain, perasaan sedih dan cemas dapat muncul bersamaan dengan kebahagiaan yang dirasakan. Perasaan sedih ini muncul karena perilaku yang ditinggalkan memiliki kenangan yang berharga. Anda perlu menyadari bahwa untuk memunculkan perilaku yang baru, perlu dilakukan ‘pembersihan’ perilaku yang telah ada sehingga terdapat ruang bagi perilaku maupun pola pikir yang baru.

Tinggalkan Komentar