PERSIAPAN BERGANTI KARIR

Memikirkan untuk berganti pekerjaan dapat memunculkan ketidaknyamanan dan bergolakan batin. Anda tidak perlu merasa khawatir karena hal tersebut merupakan hal yang dirasakan oleh sebagian besar pekerja.

Menentukan apa yang benar-benar diinginkan dapat membantu menyimpan energi dan waktu Anda. Tantangan terbesar yang banyak dihadapi dalam berganti pekerjaan adalah Anda ingin merubah karir, namun, Anda tidak berani mengambil resiko akan ketidakpastian yang akan terjadi di pekerjaan selanjutnya. Perasaan aman akan kebiasaan yang selama ini dilakukan dalam pekerjaan Anda dan kecemasan tentang pendapat dari keluarga dan teman-teman menjadi tantangan lain yang menghalangi seseorang mengganti pekerjaan.

Berikut ini tips yang dapat dijadikan arahan dalam mempertimbangkan perubahan karir Anda agar Anda dapat memiliki karir yang lebih sukses.

  1. Evaluasi kepuasan kerja Anda saat ini
  2. Analisa minat, nilai dan keterampilan yang dimiliki
  3. Mempertimbangkan alternatif karir
  4. Mengembangkan keterampilan yang dapat mendukung pilihan karir baru
  5. Pertimbangkan mencari pekerjaan yang masih sebidang dengan pekerjaan saat inI

Tinggalkan Komentar